Error: Invalid or missing Google Analytics token. Please re-authenticate.

Syahrudin: IKN Anak dari PPU, Jangan Lupakan Ibu Kandungnya - Beritakaltimterkini.com

Syahrudin: IKN Anak dari PPU, Jangan Lupakan Ibu Kandungnya

PENAJAM – Wakil Ketua I DPRD Penajam Paser Utara (PPU), Syahrudin M. Noor, mengingatkan agar Pemerintah Pusat dan Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) tidak melupakan peran dan kontribusi Kabupaten PPU dalam proses kelahiran dan pembangunan IKN.

Dengan menyampaikan analogi yang sarat makna, Syahrudin menyebut PPU sebagai “ibu kandung” dari IKN. Menurutnya, tidak adil jika daerah yang menjadi cikal bakal berdirinya IKN justru tertinggal ketika “anaknya” berkembang pesat.

“PPU ini ibu kandung dari IKN. Kita tentu ingin anaknya sejahtera dan maju pesat. Tapi jangan sampai ibunya justru ditinggalkan. Kalau nanti IKN berkembang dan melahirkan entitas baru, maka PPU ini ibarat neneknya. Jangan dilupakan,” ucap Syahrudin, Rabu (18/6/2025).

Pernyataan tersebut disampaikan dalam konteks harapan agar hubungan antara Pemkab PPU dan OIKN tidak hanya formal, tetapi juga saling menghargai secara historis dan emosional. Ia mengisyaratkan bahwa dukungan PPU terhadap pembangunan IKN telah dilakukan dengan ketulusan.

“Jangankan batas wilayah, satu kecamatan saja sudah kita serahkan. Bahkan dulu sempat terpikir, kalau memang lebih baik, sekalian saja PPU ini jadi bagian dari otorita. Tapi karena hanya Sepaku yang diambil, kita pun ikhlas. Mudah-mudahan ada keberkahan dari semua ini,” tambahnya.

Syahrudin berharap, ke depan tidak hanya ada kejelasan regulatif terkait kewenangan dan aset, tapi juga terbangun hubungan yang sinergis dan saling menghormati antara daerah dan pemerintah pusat.

“Jangan hanya fokus ke anaknya yang baru lahir, sementara ibunya dibiarkan berjalan sendiri. IKN dan PPU harus tumbuh bersama,” pungkasnya.




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *