PENAJAM – Suasana malam akhir pekan di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) tampak berbeda pada Minggu (31/08/2025). Ratusan personel gabungan dari Satpol PP, TNI, Polri, Pemadam Kebakaran, hingga instansi terkait lainnya turun langsung ke lapangan dalam patroli skala besar demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (SITKAMTIBNAS).
Personil Satpol PP berkumpul di halaman kantor Satpol PP untuk persiapan apel internal. Apel dipimpin oleh Kasi Opsdal Satpol PP yang memberikan arahan teknis terkait jalannya patroli. Suasana berjalan tertib dan penuh disiplin.
Rombongan bergerak menuju Polres PPU untuk melaksanakan apel gabungan. Pukul 20.00 WITA, apel dipimpin langsung oleh Wakapolres PPU, dengan penekanan pentingnya soliditas lintas instansi dalam menjaga stabilitas daerah.
“Kehadiran kita malam ini adalah bukti nyata negara hadir untuk masyarakat. Patroli gabungan bukan hanya simbol kekuatan, tetapi juga wujud sinergi kita dalam menjaga ketertiban dan mencegah potensi gangguan kamtibmas,” tegas Awan Kurnianto, S.H Selaku Wakapolres PPU dalam arahannya.

Setelah apel, tim gabungan langsung menyusuri sejumlah titik strategis. Rute patroli dimulai dari Mapolres menuju pusat kota Penajam, berlanjut ke kawasan kantor DPRD PPU, menyisir area pemerintahan, dan kembali ke Mapolres. Setiap titik yang dilewati tak luput dari pengecekan untuk memastikan situasi benar-benar aman.
Kasatpol PP PPU, Bagenda Ali, memimpin langsung jajarannya, menegaskan komitmen Satpol PP untuk selalu hadir bersama TNI-Polri dalam menjaga keamanan daerah.
“Satpol PP PPU siap menjadi bagian dari garda terdepan menjaga ketertiban umum. Patroli malam ini adalah bukti kebersamaan kita. Keamanan bukan hanya tanggung jawab TNI-Polri, melainkan tanggung jawab bersama. Kami ingin masyarakat PPU merasa aman, nyaman, dan terlindungi,” ujar Bagenda Ali.
Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung lancar, aman, dan terkendali. Kehadiran aparat gabungan di tengah masyarakat diharapkan mampu meningkatkan rasa percaya masyarakat terhadap pemerintah daerah dan aparat keamanan.
Kegiatan ini sekaligus memperlihatkan bahwa sinergi lintas instansi menjadi kunci utama dalam menjaga kondusivitas wilayah, terlebih di tengah dinamika pembangunan yang semakin pesat di Kabupaten Penajam Paser Utara.(Adv)
(HUMAS/SATPOL PP)







