Satpol PP Tegaskan Peran Strategis dalam Edukasi Anti Radikalisme

Penajam — Keterlibatan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dalam Seminar Deradikalisasi yang digelar Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) bukan sekadar tugas pengamanan.

Acara ini mendapat sambutan baik dengan kehadiran berbagai unsur penting di Kabupaten PPU, termasuk tokoh agama, perwakilan instansi pemerintah, aparat keamanan, serta pelajar dari Kecamatan Waru dan Babulu. Kehadiran berbagai elemen ini menunjukkan komitmen kolektif seluruh lapisan masyarakat dan pemerintah daerah.

Kepala Bidang Ketenteraman dan Ketertiban Umum Satpol PP PPU, Rakhmadi, SH.I, menegaskan bahwa lembaganya memiliki peran strategis dalam mendukung penyebaran pesan kebangsaan dan nilai-nilai toleransi.

“Kami mendukung penuh langkah MUI dalam mengedukasi masyarakat, terutama generasi muda, agar tidak terpengaruh oleh paham-paham radikal. Peran kami tidak hanya menjaga keamanan, tapi juga memastikan nilai kebangsaan tersampaikan dengan baik,” ujar Rakhmadi.

Ia menambahkan, Satpol PP turut berperan sebagai agen pencegahan, bukan hanya penegak ketertiban. Pendekatan edukatif ini diyakini efektif memperkuat kesadaran publik agar lebih waspada terhadap infiltrasi ideologi radikal di tingkat masyarakat.

Kegiatan tersebut diharapkan menjadi langkah awal yang berkelanjutan bagi instansi terkait, lembaga keagamaan, dan masyarakat PPU untuk bersama-sama menjaga daerah tetap aman, damai, dan harmonis.(adv)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *