Error: Invalid or missing Google Analytics token. Please re-authenticate.

SATPOL PP SUKSES KAWAL LAUNCHING CITY BRANDING “GERBANG NUSANTARA” KABUPATEN PPU - Beritakaltimterkini.com

SATPOL PP SUKSES KAWAL LAUNCHING CITY BRANDING “GERBANG NUSANTARA” KABUPATEN PPU

PENAJAM – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Penajam Paser Utara melaksanakan pengamanan kegiatan launching logo dan tagline city branding Kabupaten Penajam Paser Utara bertajuk “Gerbang Nusantara”, yang berlangsung di Auditorium Gedung 2 Kampus Universitas Gunadarma, Penajam Paser Utara, Rabu (17/09/2025).

Acara ini secara resmi dilaunching oleh Gubernur Kalimantan Timur, Rudy Mas’ud, dengan dihadiri oleh jajaran pejabat daerah hingga tokoh masyarakat ini berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat kebersamaan. Dalam sambutannya, Bupati PPU, Mudyat Noor, menegaskan bahwa peluncuran city branding bukan sekadar peresmian logo atau nama baru, melainkan lahir dari semangat bersama untuk menegaskan jati diri daerah.

“Gerbang Nusantara adalah wujud semangat baru, pernyataan jati diri sekaligus tekad bersama untuk menjadi bagian penting dalam perjalanan menuju Indonesia Emas 2045. Gerbang Nusantara adalah simbol peradaban, pintu yang terbuka sekaligus pintu yang menjaga. PPU menyambut arus perubahan, investasi, kolaborasi, dan kemajuan,” ujar Bupati.

Sementara itu, Gubernur Kalimantan Timur, Rudy Mas’ud, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi tinggi terhadap hadirnya city branding baru Kabupaten PPU. Menurutnya, “Gerbang Nusantara” bukan hanya sekadar simbol, melainkan representasi optimisme masyarakat sebagai pintu masuk Ibu Kota Nusantara.

“Hari ini kita sambut gembira Gerbang Nusantara hadir membawa semangat baru. Branding ini bukan sekadar promosi, tetapi pesan bahwa PPU siap menjadi bagian penting dari Kalimantan Timur yang sukses menuju generasi emas Indonesia 2045,” tutur Gubernur.

Lebih lanjut, ia menekankan tiga hal penting sebagai slogan pembangunan, yakni performance fisik, performance visi, dan performance value. City branding ini diharapkan mampu mendorong kolaborasi antara dunia pendidikan, pemerintah daerah, Otorita IKN, hingga masyarakat luas.

Peluncuran logo dan tagline tersebut juga dihadiri oleh Wakil Gubernur Kalimantan Timur, Wakil Bupati PPU, unsur Forkopimda, DPRD PPU, jajaran perangkat daerah, perbankan, BUMN, BUMD, tokoh adat, tokoh masyarakat, serta mahasiswa.

Sebagai garda terdepan dalam menjaga ketertiban umum dan ketenteraman masyarakat, Satpol PP PPU turut memastikan jalannya kegiatan berlangsung aman, tertib, dan lancar hingga akhir acara.(Adv)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *