Error: Invalid or missing Google Analytics token. Please re-authenticate.

Festival Nondoi Tahun Ini Lebih Sederhana, Anggaran Terpangkas - Beritakaltimterkini.com

Festival Nondoi Tahun Ini Lebih Sederhana, Anggaran Terpangkas

 

PENAJAM – Festival Nondoi tahun ini dipastikan tetap digelar, meski dengan skala lebih sederhana dibanding tahun sebelumnya. Hal ini disebabkan keterbatasan anggaran yang mengalami dua kali pergeseran serta menunggu penetapan perubahan APBD September 2025.

Kepala Bidang Kebudayaan dan Produk Budaya Disbudpar PPU, Christian Nur Selamat, mengungkapkan, efisiensi anggaran membuat sejumlah kegiatan budaya harus digabungkan ke dalam Festival Nondoi.

“Ritual belian tetap menjadi inti acara. Namun kegiatan lain seperti pameran, malam seni, penganugerahan kebudayaan, hingga pemilihan duta budaya akan kita satukan di Festival Nondoi untuk menghemat biaya,” jelasnya.

Jumlah hari pelaksanaan festival juga akan menyesuaikan dengan kemampuan anggaran.

“Bisa tiga hari, bisa lima hari. Kita akan sesuaikan dengan kondisi keuangan daerah setelah perubahan anggaran,” tambahnya.

Christian menegaskan, meski lebih sederhana, esensi festival tidak akan berkurang.

“Yang terpenting adalah menjaga nilai ritual dan budaya Paser tetap hidup, meskipun dengan keterbatasan,” tegasnya.




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *