Satpol PP Tertibkan Pedagang Pasar Babulu yang Gunakan Badan Jalan untuk Berjualan

PENAJAM – Dalam rangka menegakkan ketertiban umum dan menjaga kenyamanan masyarakat dalam beraktivitas, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) BKO Kecamatan Babulu melaksanakan kegiatan Patroli dan Monitoring terhadap pedagang yang berjualan di badan jalan Pasar Induk Babulu, Desa Babulu.

Dalam kegiatan tersebut, tim langsung melakukan penyisiran di area Pasar Induk Babulu serta memberikan teguran dan himbauan kepada pedagang yang masih menggunakan badan jalan untuk berjualan. Langkah ini dilakukan guna mengembalikan fungsi jalan sebagai sarana lalu lintas umum dan menghindari kemacetan maupun potensi kecelakaan di sekitar pasar.

Dari hasil patroli dan monitoring yang dilaksanakan, diketahui bahwa masih banyak pedagang yang berjualan di badan jalan. Seluruh pedagang yang kedapatan melanggar telah diberi teguran langsung serta diingatkan agar tidak lagi menggunakan badan jalan sebagai tempat berdagang.

Kasatpol PP Kabupaten Penajam Paser Utara, Bagenda Ali, menegaskan bahwa kegiatan patroli dan monitoring seperti ini merupakan bagian dari tugas rutin Satpol PP dalam menjaga ketertiban umum serta menegakkan peraturan daerah.

“Pasar merupakan pusat kegiatan ekonomi masyarakat, namun ketertiban dan keselamatan harus tetap dijaga. Kami mengimbau kepada para pedagang agar mematuhi aturan dan tidak menggunakan badan jalan untuk berjualan, karena hal ini mengganggu arus lalu lintas serta berpotensi menimbulkan bahaya bagi pengguna jalan maupun pedagang itu sendiri,” ujar Kasatpol PP.

Dia juga menambahkan bahwa pihaknya akan terus melaksanakan pengawasan dan penertiban secara berkala bersama Pemerintah Kecamatan Babulu agar tercipta lingkungan pasar yang tertib, bersih, dan nyaman bagi masyarakat.

“Kami berharap adanya kesadaran dan kerja sama dari para pedagang untuk menempati area yang telah disediakan, agar pasar induk Babulu dapat menjadi tempat yang tertata rapi dan aman bagi semua,” tutupnya.

Melalui kegiatan ini, Satpol PP Kabupaten Penajam Paser Utara menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat dalam mewujudkan lingkungan yang tertib, aman, dan berdaya guna bagi kegiatan sosial ekonomi masyarakat.(adv)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *