PUPR PPU Targetkan 90% Proyek Jalan Selesai Tahun Ini, Prioritas Ganti Aspal dengan Beton Kaku

PENAJAM – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) melalui Bidang Bina Marga menyampaikan kabar baik terkait progres proyek pembangunan dan peningkatan jalan di wilayah PPU. Hingga saat ini, pekerjaan fisik secara keseluruhan diklaim sudah mencapai sekitar 90% penyelesaian.

​Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga PUPR PPU, Petriandy Ponganton Pasulu, menjelaskan bahwa proyek peningkatan dan pembangunan jalan kabupaten tahun ini tersebar di empat kecamatan, meskipun fokus utama pengerjaan saat ini sedang berjalan di wilayah Kecamatan Babulu.

​“Kegiatan yang kami kerjakan wilayahnya ada di empat kecamatan, namun yang sementara lagi berprogres ada di wilayah Babulu. Di Penajam juga ada, dan di Waru yang saat ini sedang proses pengaspalan adalah penyelesaian proyek yang menggunakan Dana Bagi Hasil (DBH) Sawit, yaitu di Waru Bangun Mulyo,” ujar Petriandy (9/12/25).

​Petriandy menegaskan bahwa fokus utama Bidang Bina Marga adalah peningkatan jalan kabupaten. Sebagian besar proyek yang dikerjakan tahun ini adalah peningkatan dari badan jalan yang sudah ada menjadi rigid beton atau beton kaku, yang dikenal lebih kuat dan tahan lama.

​“Kalau pengaspalan cuma satu yang kami kerjakan, ada di Waru saja. Sementara yang lainnya semuanya adalah rigid beton,” jelasnya.

​Total panjang jalan yang ditingkatkan menggunakan rigid beton tahun ini diperkirakan mencapai sekitar 15 kilometer. Sementara itu, proyek pengaspalan di Desa Waru Bangun Mulyo memiliki panjang 512 meter dengan lebar sekitar 5 meter.

Penyelesaian proyek tahun ini, Kabid Bina Marga PUPR PPU mengisyaratkan bahwa kegiatan pembangunan jalan baru akan berkurang pada tahun anggaran mendatang.

​“Saat ini secara keseluruhan sudah hampir selesai semua, mungkin sudah sekitar 90% lah untuk secara total keseluruhan kegiatan kami yang di Binamarga,” kata Petriandy.

​Terkait rencana tahun depan, PUPR akan lebih berhati-hati dalam menyesuaikan kegiatan dengan ketersediaan anggaran.

“Tahun depan ya kita menyesuaikan anggaran lah. Kegiatannya kayaknya gak terlalu banyak, kita fokus yang pemeliharaan dulu untuk tahun depan,” tutup Petriandy. (Adv)

Penulis : ayu




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *